Tingkatkan Kemampuan Polres Tanimbar Gelar Latihan Dalmas


SAUMLAKI, LELEMUKU.COM - Guna meningkatkan kemampuan dalam penanganan aksi unjuk rasa, Polres Kepulauan Tanimbar yang tergabung dalam Kompi Kerangka dan Peleton Inti menggelar Latihan Penhendalian Massa (Dalmas) yang dilaksanakan pada Lapangan Apel Mapolres Kepulauan Tanimbar, Jumat (07/07/2023).

Giat pelaksanaan Latihan Dalmas tersebut dipimpin oleh Kasat Samapta Polres Kepulauan Tanimbar IPTU Simson Kormasela, S.H., serta bertindak selaku Instruktur yakni AIPTU B. Liufeto, bersama AIPDA C. Dasfamudi.

Sebelum dilaksanakannya pelatihan, para personel mendapat arahan dan teori dasar oleh Instruktur, yang mana pelatihan ini melibatkan personel gabungan dari Bagian, Satuan, Seksi, serta personel jajaran Polsek yang tergabung di dalam Kompi Kerangka dan Peleton Inti, guna meningkatkan ketrampilan dalam menghadapi massa.

Pada kesempatan itu, Kasat Samapta mengatakan bahwa tujuan dari dilaksanakannya Latihan Dalmas ini dalam rangka mempersiapkan personel untuk menyamakan pola pikir dan pola tindak dalam penanganan unjuk rasa guna menghadapi Pemilu 2024 mendatang.

“Latihan tersebut diawali dengan latihan dasar memakai perlengkapan, tongkat samping, sarungkan tongkat, sikap siaga, dan gerakan perpindahan tempat menggunakan tameng,” ungkap Kasat Samapta.

Lebih lanjut IPTU S. Kormasela, menjelaskan bahwa selain mengasah kemampuan dan meningkatkan Skill Personel dalam menghadapi unjuk rasa, pelatihan ini juga berguna untuk membentuk keterampilan dan membentuk fisik yang prima serta kekompakan bagi Personel Polres Kepulauan Tanimbar, guna ciptakan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

Selain itu, diharapkan pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang khususnya di Wilayah Kabupaten Kepulauan Tanimbar nantinya akan berjalan aman dan lancar. Namun demikan Polri akan tetap melakukan persiapan dan kesiapan antisipasi jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. (indonesiatimur.co)

selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/07/tingkatkan-kemampuan-polres-tanimbar.html
Tingkatkan Kemampuan Polres Tanimbar Gelar Latihan Dalmas


Polsek Nirunmas Gelar Jumat Curhat Bersama Warga Desa Watmuri


SAUMLAKI, LELEMUKU.COM - Guna mendengar Saran dan Masukan dari masyarakat, Polsek Nirunmas kembali menggelar Jumat Curhat bersama Warga Desa Watmuri, Kecamatan Nirunmas, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Jumat (07/07/2023).

Kegiatan Jumat Curhat atau biasa disebut warga Tanimbar dengan istilah ‘Polisi Keselibur’ ini, dipimpin oleh Kapolsek Nirunmas IPTU C. Warawarin. Kegiatan tersebut dilaksanakan guna menampung saran serta masukan oleh masyarakat terkait tugas dan tanggung jawab pelayanan Polri, khususnya Polsek Nirunmas.

Mengawalinya, Kapolsek mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Desa Watmuri karena telah bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas di Kecamatan Nirunmas, Khusunya di Desa Watmuri ini dalam keadaan aman dan kondusif.

“Saya mengajak kita semua untuk terus saling berkoordinasi jika ada situasi masalah atau ancaman yang dapat mengakibatkan terjadinya gangguan Kamtibmas,” ungkap Kapolsek.

Lebih lanjut dirinya berharap kepada seluruh masyarakat yang menggunakan Sepeda Motor maupun Mobil agar selalu menaati peraturan berlalu lintas, yaitu dengan memiliki kelengkapan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK), Surat Ijin Mengemudi (SIM), menggunakan helm SNI, mengenakan Safety Belt, dan ketika berkendara dalam keadaan baik dan sehat serta tidak dikuasai minuman keras (sopi).

Warga Desa Watmuri sangat mengapresiasi dan berharap kegiatan seperti ini rutin dilaksanakan, dimana keluhan warga kali ini adalah lebih meningkatkan lagi Patroli pada jam-jam rawan serta menertibkan anak-anak yang masih dibawah umur yang sering mengendarai Sepeda Motor.

Menaggapi hal tersebut Kapolsek mengatakan bahwa pihaknya akan lebih meningkatkan Patroli terutama pada jam-jam rawan serta jika pihak Polsek mendapati anak-anak yang masih di bawah umur mengendarai sepeda motor, maka pihak Polsek akan mengamankan dan memanggil orang tua yang bersangkutan untuk dapat diberikan nasihat dan arahan.

Sebelum mengakhiri kegiatan Jumat Curhat tersebut, Kapolsek Nirunmas turut membagikan nomor Call Center Polda Maluku 110, Nomor Layanan Aduan Polres Kepulauan Tanimbar, Call Center Polsek Nirunmas beserta sejumlah Media Sosial yang bertujuan agar masyarakat ketika mengetahui tindak kejahatan dan membutuhkan layanan Kepolisian, agar segera menghubungi Call Center serta Media Sosial yang diberikan. (indonesiatimur.co)

selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/07/polsek-nirunmas-gelar-jumat-curhat.html
Polsek Nirunmas Gelar Jumat Curhat Bersama Warga Desa Watmuri


Ruben Moriolkossu Hadiri Sertijab Antar Waktu DWP Pemkab Tanimbar


SAUMLAKI, LELEMUKU.COM - Serah Terima Jabatan (Sertijab) Antar Waktu Dharma Wanita Persatuan (DWP) di lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Tanimbar (Pemda KKT) digelar, Senin (19/06/2023). Sertijab tersebut dihadiri Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar, Drs. Ruben Benharvioto Moriolkossu, M.M., yang berlangsung di Pendopo Bupati setempat.

Usai pembacaan Surat Keputusan (SK) dan dilakukan penandatanganan berita acara sertijab, Moriolkossu berkesempatan memberikan sambutan. Ia katakan bahwa ada satu hal penting yang harus diingat oleh para anggota organisasi DWP KKT, yakni mendukung kinerja pasangannya dalam melakukan pekerjaan sebagai abdi negara instansi Pemda.

“Para istri ASN memiliki peran yang sangat penting dalam menciptakan kehidupan rumah tangga yang harmonis,” jelas Moriolkossu.

Pada kesempatan yang sama, Ketua DWP KKT Ibu Reny Matrutty/Moriolkossu, juga mengucapkan banyak terimakasih kepada para Ketua Unit di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang harus mengakhiri masa bhaktinya di DWP lantaran para suami telah memasuki masa pensiun.

“Saya berharap bagi kita semua agar bisa segera lakukan penyesuaian dengan penuh tanggungjawab pada posisi masing-masing. Semoga kedepannya DWP Pemda KKT selalu menjadi organisasi yang berdaya guna, baik bagi anggota maupun bagi keluarga besar pemda pada umumnya,” harapnya. (indonesiatimir.co)

selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/06/ruben-moriolkossu-beri-pesan-saat.html
Ruben Moriolkossu Hadiri Sertijab Antar Waktu DWP Pemkab Tanimbar


Jelang HUT Bhayangkara ke-77 Polres Tanimbar Salurkan Bansos Bagi Masyarakat Saumlaki


SAUMLAKI, LELEMUKU.COM - Pelbagai kegiatan yang menyentuh masyarakat secara langsung, kerap dilakukan Institusi Kepolisian Resor (Polres) Kepulauan Tanimbar menjelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-77 tahun 2023 ini. Dari sekian kegiatan bersifat humanis tersebut, salah satunya adalah kegiatan penyaluran Bantuan Sosial (Bansos).

Penyaluran Bansos kepada masyarakat kali ini, Senin (19/06/2023), dilakukan pihak Polres Kepulauan Tanimbar dengan turut menggandeng para ibu-ibu Bhayangkari Cabang Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT), yang sasarannya kepada warga masyarakat di Kota Saumlaki yang dinilai kurang mampu atau hidup di bawah garis kemiskinan.

Dalam kegiatan penyaluran Bansos tersebut, Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP Umar Wijaya, S.I.K., tampak didampingi Ketua Bhayangkari Cabang KKT Ny. Anjarie Umar, S.Sos., beserta Waka Polres Kepulauan Tanimbar Kompol Hendrik Rumsory, S.Sos, para PJU, para Kasat, Kasi, Kapolsek Tanimbar Selatan, serta Pengurus Bhayangkari setempat.

Kegiatan diawali dengan pelepasan personel yang akan menyalurkan bantuan dipimpin langsung oleh Kapolres. Terdapat sebanyak 350 Paket Bantuan Sembilan Bahan Pokok (Sembako) yang dibawa serta untuk kemudian diserahkan secara Door To Door, diantaranya kepada Pengurus Biarawati (Susteran), Pengurus Masjid Ba’abut Taqwa, Anak Yatim Piatu, Anggota Polri yang sakit, para Warakawuri, para Pengemudi Ojek, Buruh, dan kepada masyarakat yang kurang mampu di wilayah hukum Polres Kepulauan Tanimbar.

Kapolres yang dimintai keterangannya mengatakan, Bansos berupa Paket Sembako yang disalurkan ini merupakan rangkaian dari kegiatan menyambut HUT Bhayangkara ke-77 tahun 2023 yang puncaknya diperingati nanti pada tanggal 1 Juli mendatang.

“Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77 ini, kami melakukan pemberian Bantuan Sosial berupa Paket Sembako kepada warga yang membutuhkan,” kata Kapolres.

Lebih lanjut Kapolres menambahkan bahwa selain menyambut HUT Bhayangkara ke-77 tahun 2023, pemberian Bansos yang diserahkan secara Door to Door ini adalah merupakan suatu bentuk kepedulian dari Polres Kepulauan Tanimbar kepada masyarakat yang kurang mampu.

“Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang membutuhkan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari,” ungkap Kapolres.

Kapolres berharap, lewat momentum menyambut HUT Bhayangkara ke-77 ini, semoga dapat menjadi berkah untuk masyarakat maupun keluarga besar Polri, khususnya Polres Kepulauan Tanimbar, serta dengan adanya bantuan yang diberikan ini dapat memberikan manfaat guna mencukupi kehidupan ekonomi sehari-hari bagi masyarakat yang membutuhkan. (indonesiatimur.co)

selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/06/jelang-hut-bhayangkara-ke-77-polres_20.html
Jelang HUT Bhayangkara ke-77 Polres Tanimbar Salurkan Bansos Bagi Masyarakat Saumlaki


Murad Ismail Lantik Ruben Moriolkossu Sebagai Bupati Kepulauan Tanimbar


AMBON, LELEMUKU.COM - Gubernur Maluku Drs. Murad Ismail melantik Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar, Drs. Ruben B. Mariolkossu, MM, dan menyerahkan Keputusan Menteri Dalam Negeri tentang Perpanjangan Masa Jabatan Penjabat Bupati Seram Bagian Barat Andi Chandra As’Aduddin, Penjabat Bupati Buru Dr. Djalaludin Salampessy, S.Pi., M.Si, dan Penjabat Walikota Ambon Drs. Bodewin Wattimena, M.Si, yang berpusat di Aula Lantai 7 Kantor Gubernur Maluku, pada Senin (29/05/2023).

Hadir pada kesempatan itu Wakil Gubernur Maluku Drs. Barnabas Nathaniel Orno, Forkopimda Provinsi Maluku dan Kabupaten/Kota, Sekretaris Daerah Maluku dan Kabupaten/Kota, Pimpinan OPD Lingkup Pemerintah Provinsi Maluku dan Kabupaten Kota, tokoh agama, dan unsur lainnya.

Kegiatan diawali dengan pembacaan Keputusan Menteri Dalam Negeri RI oleh Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setda Maluku, dilanjutkan dengan penandatanganan Berita Acara Pengucapan Sumpah Janji Jabatan dan Pakta Integritas, Pemasangan tanda Pangkat Jabatan, dan Penyematan Tanda Jabatan kepada Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar, serta penyerahan Petikan Keputusan Menteri Dalam Negeri RI Kepada Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar, Penjabat Bupati SBB, Penjabat Bupati Buru, dan Penjabat Walikota Ambon.

Dalam sambutannya Gubernur menyampaikan, tahun 2024 adalah tahun politik terbesar bagi bangsa Indonesia yang ditandai dengan pelaksanaan, pileg, pilpres dan pilkada serentak.
 
“Salah satu tugas saudara-saudara sebagaimana disampaikan dalam Keputusan Menteri Dalam Negeri adalah, memfasilitasi dan mensukseskan agenda nasional tersebut termasuk menjaga netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemda masing-masing. Oleh sebab itu, dalam kedudukan Gubernur sebagai Wakil Pemerintah Pusat di Daerah, saya perintahkan kepada saudara-saudara untuk melaksanakan seluruh penugasan ini dengan sebaik-baiknya, selanjutnya saya akan melakukan pengawasan ketat terhadap kinerja saudara-saudara berdasarkan laporan pertanggungjawaban pelaksanaan tugas yang wajib disampaikan paling sedikit 3 bulan sekali “ungkap Gubernur.

Kepada penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar yang baru saja dilantik, Gubernur memerintahkan, untuk segera melakukan koordinasi dengan Forkopimda, DPRD, instansi vertikal, Tni/Polri, tokoh agama dan elemen masyarakat lainnya.

“Terkait jabatan saudara selaku Sekda, maka berdasarkan pasal 13 ayat 4 Permendagri nomor 4 tahun 2023 tentang Penjabat Gubernur, Penjabat Bupati, dan Penjabat Walikota, dijelaskan dalam hal Penjabat Bupati berasal dari sekda, jabatannya diisi dengan penjabat sekda sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undang yang berlaku,”terangnya.

Pada Kesempatan itu juga Gubernur mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Daniel Indey, S.Sos., M.Si yang telah mengakhiri masa jabatannya di Kepulauan Tanimbar sebagai Penjabat Bupati.(indoensiatimur.co)

selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/05/murad-ismail-lantik-ruben-moriolkossu.html
Murad Ismail Lantik Ruben Moriolkossu Sebagai Bupati Kepulauan Tanimbar


Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Saumlaki


SAUMLAKI, LELEMUKU.COM - Gempa terkini mengguncang dengan kekuatan Magnitudo 6,2. Gempa terjadi pada Rabu malam ini, 24 Mei 2023, pukul 22.49 WIB.

Info awal dari BMKG tersebut menyatakan lokasi gempa berpusat di laut, 203 kilometer barat laut Maluku Tenggara Barat (kini bernama Kabupaten Kepulauan Tanimbar). Pusat gempa itu berada di kedalaman 221 kilometer.

"Tidak berpotensi tsunami," seperti disampaikan BMKG dalam laman warning.bmkg.go.id.  

BMKG menyampaikan bahwa guncangan gempa ini bisa dirasakan di Saumlaki, ibu kota Kepulauan Tanimbar, pada skala IV MMI. Ini artinya guncangannya setara gempa yang mampu membuat pintu dan jendela berderit, atau guncangan yang bisa dirasakan banyak orang di dalam rumah jika gempa itu terjadi siang hari.(Tempo)

selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/05/gempa-magnitudo-62-guncang-saumlaki.html
Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Saumlaki


Gempabumi 6.4 Guncang Tanimbar, BMKG Pastikan Tak Berpotensi Tsunami

Gempabumi 6.4 Guncang Tanimbar, BMKG Pastikan Tak Berpotensi Tsunami


SAUMLAKI, LELEMUKU.COM - Wilayah Kepulauan Tanimbar, Maluku diguncang gempa tektonik pada Jumat 17 Februari 2023 pukul 18.37.35 WIT .

Hasil analisis BMKG menunjukkan gempabumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo M6,4. Episenter gempabumi terletak pada koordinat 6,58° LS ; 132,08° BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 124 Km arah barat daya Maluku Tenggara, Maluku pada kedalaman 32 km.

Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Dr. Daryono menyatakan dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempabumi dangkal akibat adanya aktivitas subduksi Lempeng Laut Banda. 

"Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempabumi memiliki mekanisme pergerakan geser naik atau oblique thrust," kata dia.

Gempabumi ini berdampakdan dirasakan di daerah Saumlaki, Dobo, Kei, Sorong, Kaimana dengan skala intensitas III MMI (Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan akan truk berlalu), di daerah Banda dengan skala intensitas II MMI (Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang). 

"Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempabumi ini tidak berpotensi tsunami," ujar dia.

Hingga pukul 17.00 WIB, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempabumi susulan (aftershock).

"Kepada masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Agar menghindari dari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa. Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal anda cukup tahan gempa, ataupun  tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yang membahayakan kestabilan bangunan sebelum anda kembali ke dalam rumah," tutup dia. (BMKG)



selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/02/gempabumi-64-guncang-tanimbar-bmkg.html
Gempabumi 6.4 Guncang Tanimbar, BMKG Pastikan Tak Berpotensi Tsunami


Umar Wijaya dan Ketua Bhayangkari Tanimbar Hadiri Kegiatan Tanam Sukun


SAUMLAKI, LELEMUKU.COM - Kegiatan Tanam Sukun yang merupakan upaya pemerintah untuk mengantisipasi Krisis Pangan Global, turut dilakukan di Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT). Program yang sasarannya demi meningkatkan kemandirian terhadap pangan lokal tersebut, turut dihadiri Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Kepulauan Tanimbar, AKBP Umar Wijaya, S.I.K., didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Kepulauan Tanimbar, Ny. Anjarie Umar, Selasa (14/02/2023).

Kegiatan tersebut dilangsungkan secara virtual yang bertempat di Lantai II Kantor Bupati setempat dan dibuka oleh Gubernur Maluku Murad Ismail, serta diikuti oleh Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar, Daniel Edward Indey, S.Sos., M.Si., bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) setempat dan seluruh Instansi Vertikal se’KKT.

Penjabat Bupati dalam kesempatannya menjelaskan bahwa, Pohon Sukun dipilih dari sekian banyak jenis pohon yang ada di Maluku lantaran Pohon Sukun merupakan tanaman asli Indonesia yang bisa tumbuh dan menyebar hampir di seluruh wilayah Indonesia, termasuk di Maluku dan juga Tanimbar.

“Bagi masyarakat yang hidup di pedesaan, sukun merupakan tanaman yang buahnya dikonsumsi sebagai pengganti Nasi, karena mengandung karbohidrat. Buah sukun juga bisa diolah menjadi menu makanan yang terlihat sederhana seperti kolak, sukun goreng, dan lainlainnya yang sering kita jumpai di setiap rumah kopi,” tandas Indey.

Dikatakan, sukun ternyata memiliki manfaat lain yang hampir tidak diketahui oleh banyak orang. Ia menuturkan bahwa sejak zaman dulu, selain buah, akar, daun, dan getah, Sukun dipercaya memiliki manfaat pengobatan secara herbal. Secara tradisional, banyak orang yang memanfaatkan akar dan daun Sukun untuk mengobati beberapa jenis penyakit tertentu seperti Radang Sendi, Asma, Sakit Pinggang, dan sakit gigi. Sementara kulit batangnya juga bisa mengobati penyakit seperti Luka pada Lambung, Malaria, dan penyakit lainnya.

“Hal inilah yang kemudian mengispirasi pemerintah untuk mendorong masyarakat menanam Pohon Sukun sebanyak-banyaknya dari sekarang untuk menjawab persoalan seperti tersebut pada tema yang diusung pada kegiatan pencanangan menanam Sukun hari ini,” ujar Indey.

Untuk itu pada kesempatan tersebut, dirinya mengajak seluruh masyarakat di Kepulauan Tanimbar, khususnya jika ada lahan kosong yang belum ditanami tanaman umur panjang lainnya agar diberi ruang untuk menanam Pohon Sukun, minimal di setiap dusun harus ada tanaman sukun meskipun hanya satu atau dua pohon saja.

“Percayalah bahwa hari ini kita menanam, hasilnya akan dinikmati oleh anak cucu kita di kemudian hari,” pesannya.

Usai kegiatan secara virtual, kemudian dilanjutkan dengan aksi menanam Pohon Sukun secara bersama yang berlokasi di areal samping Kantor Bupati, dimana dalam aksi penanaman bersama tersebut, turut juga dilakukan Kapolres Kepulauan Tanimbar bersama Ketua Bhayangkari Cabang Kepulauan Tanimbar. (indonesiatimur.co)

selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/02/umar-wijaya-dan-ketua-bhayangkari.html
Umar Wijaya dan Ketua Bhayangkari Tanimbar Hadiri Kegiatan Tanam Sukun


Polda Maluku dan Polres Tanimbar Salurkan Bantuan ke Korban Gempa


SAUMLAKI, LELEMUKU.COM - Pasca terjadinya Bencana Alam berupa Gempa Bumi yang turut melanda Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT) sehingga menyisakan banyak kerusakan ringan, sedang, maupun berat pada rumah warga di beberapa desa di Bumi Duan Lolat ini, turut menyita perhatian dari berbagai pihak. Kali ini, perhatian tersebut diimplementasikan Kepolisian Daerah (Polda) Maluku bersama Kepolisian Resor (Polres) Kepulauan Tanimbar melalui bantuan kemanusiaan berupa 1 Ton Beras yang diperuntukan bagi warga terdampak.

Bantuan kemanusiaan dengan total 1 Ton Beras tersebut, dikemas dengan ukuran 10 Kg untuk per karungnya dan diserahkan secara simbolis langsung oleh Wakapolres Kepulauan Tanimbar, Kompol Hendrik A. Rumsory bersama Staf Logistik Polres Kepulauan Tanimbar pada Kamis, (19/01/2023), sekitar pukul 14.30 WIT, yang diterima oleh Kepala Staf Komando Distrik Militer (Kasdim) sekaligus menjabat Wakil Komandan 1 Pos Komando (Posko) Terpadu Penanganan Darurat Bencana KKT, Mayor Inf. M. Bahri yang bertempat di Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 1507/Saumlaki sebagai Posko Terpadu Penanganan Darurat Bencana KKT.

Bantuan tersebut dipastikan akan disalurkan kepada para korban Bencana Alam di wilayah KKT pada penyaluran tahap kedua oleh Tim Posko Terpadu Penanganan Darurat Bencana KKT.

Untuk diketahui, sebelumnya penyaluran bantuan tahap pertama juga telah direalisasikan Tim Posko Penanganan Darurat Bencana KKT kepada masyarakat, khususnya mereka yang terbukti menjadi korban akibat Gempa Tektonik yang terjadi pada Selasa subuh, tanggal 10 Januari silam.

Seluruh rangkaian kegiatan penyerahan bantuan beras yang berasal dari Polda Maluku dan Polres Kepulauan Tanimbar tersebut terpantau berjalan aman dan kondusif, tanpa kendala berarti. (indonesiatimur.co)

selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/01/polda-maluku-dan-polres-tanimbar.html
Polda Maluku dan Polres Tanimbar Salurkan Bantuan ke Korban Gempa


BMKG Minta Masyarakat Tanimbar Waspadai Peringatan Dini Banjir Rob

BMKG Minta Masyarakat Tanimbar Waspadai Peringatan Dini Banjir Rob

SAUMLAKI, LELEMUKU.COM – Kepala Stasiun  Meteorologi Mathilda Batlayeri, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) di Saumlaki, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku, Andi Ilham Taher meminta warga Tanimbar waspada dan jangan panik sikapi peringatan dini banjir pesisir atau rob.

“Banjir Rob ini disebabkan oleh pasang air laut maksimum pada hari ini yang puncaknya terjadi pada pukul 22.18 WIT dan akan surut kembali pada jam 5.19 pagi,” kata dia pada Selasa, 17 Januari 2023.

Lanjut Andi, banjir rob bisa terjadi karena adanya fenomena Super New Moon atau fase Bulan Baru yang bersamaan dengan Perigee atau jarak terdekat bulan ke bumi pada tanggal 21 Januari 2023 dimana berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum diprediksi tanggal 21 hingga 24 Januari 2023.

“Masyarakat yang tinggal di pesisir pantai sebelah Barat kepulauan Tanimbar tetap waspada karena gelombang laut pada malam ini mencapai 1,25 meter,” mintanya. (Oktofina Batlajeri)



selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/01/bmkg-minta-masyarakat-tanimbar-waspadai.html
BMKG Minta Masyarakat Tanimbar Waspadai Peringatan Dini Banjir Rob


Daniel Eduard Kunjungi Pulau Baru Pasca Gempa


SAUMLAKI, LELEMUKU.COM - Dalam melakukan kunjungan langsung pada fenomena alam akibat Gempa Bumi Tektonik berkekuatan Magnitudo 7,9 Scala Richter *(Parameter Update M 7,5)* yang terjadi pada beberapa titik di Maluku, termasuk Kabupaten Kepulauan Tanimbar pada Selasa, 10 Januari dini hari, Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar turut didampingi Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Kepulauan Tanimbar, AKBP Umar Wijaya, S.I.K., bersama Pimpinan Institusi TNI lainnya yakni, Komandan Distrik Militer (Dandim) 1507/Saumlaki, serta Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Saumlaki, serta Tim Survei dan Penelitian yang berasal dari Pusat Hidro-oseanografi (Pushidrosal) TNI-AL.

Kunjungan langsung yang dilakukan tersebut dilakukan pada Sabtu (14/01/2023), dengan melakukan perjalanan darat dari Kota Saumlaki menuju Desa Batu Putih, Kecamatan Wermaktian, dan selanjutnya menggunakan sarana transportasi laut berupa Speed Boat untuk menuju situs Pulau Baru yang berada tepat di depan Desa Taneman, Kecamatan Wuarlabobar, kabupaten setempat, dengan menempuh jarak sekitar 3 jam perjalanan.

Setibanya Pimpinan Polres Kepulauan Tanimbar ini bersama rombongan pada situs Pulau Baru tersebut, tampak secarik Bendera Merah Putih telah berkibar di puncak pulau dan hal itu membuat rombongan tetap bersikeras dengan penuh semangat, memijaki pulau untuk melakukan pengecekan secara akurat tentang struktur material maupun kondisi riil dari fenomena alam akibat gempa ini.

Kapolres dalam keterangannya menjelaskan, diketahui sesuai pengamatan secara langsung di lokasi, struktur material pada Pulau Baru tersebut terdiri dari lumpur dan bebatuan. Fakta lainnya yang terjadi, tidak hanya sebuah pulau baru yang muncul di titik lokasi tersebut, namun terdapat pula sebuah pulau kecil uang juga muncul, dan keberadaannya di tengah-tengah antara Pulau Baru pertama dan sebuah pulau lama yang sudah ada sebelumnya saat terjadinya gempa yang bernama Pulau Kabawa.

“Disana selain Pulau Baru yang kami kunjungi, terdapat pula sebuah Pulau Baru lainnya yang diameternya sedikit lebih kecil dari Pulau Baru yang pertama. Letaknya diantar pulau yang kami pijaki dan sebuah pulau lama yang bernama Pulau Kabawa,” ujar Kapolres.

Ditambahkan pula oleh Kapolres, sesuai dengan keterangan warga yang diterimanya, fenomena yang terjadi pada Pulau Kabawa juga sangat memprihatinkan lantaran pada pulau tersebut pasca gempa, terdapat semburan lumpur panas yang sedikit demi sedikit mulai menutupi berbagai jenis tanaman hidup hingga saat ini sudah seluas 3 Hektare sehingga fenomena tersebut benar-benar sangat merisaukan warga yang mendiami pulau di sekitarnya.

“Selain adanya fenomena kemunculan dua pulau baru, ada juga fenomena lainnya pada sebuah pulau yang bernama Pulau Kabawa, dimana pada pulau itu terjadi semburan lumpur yang kemudian telah menutupi berbagai jenis tanaman di sana dan kini luasan lumpur itu sudah mencapai sekitar 3 Hektare. Hal ini tentunya membuat warga di sana was-was sehingga saya kira perlu disikapi secara serius,” terang Kapolres.

Ia juga mengatakan, dalam kunjungan tersebut, Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar telah memberikan imbauan kepada warga setempat untuk sementara tidak melakukan aktifitas apapun pada Pulau Baru maupun di sekitar lokasi Pulau Baru tersebut sambil menunggu hasil survei dan penelitian oleh Pusat Hidro-oseanografi (Pushidrosal) TNI-AL yang telah tiba di Tanimbar, dimana tim peneliti dimaksud telah memulai survei dan penelitian terhadap kondisi pulau yang menjadi sebuah fenomena alam tersebut.

“Pak Penjabat Bupati tadi juga sudah berikan imbauan agar warga sementara tidak beraktifitas pada Pulau Baru itu dan sekitarnya hingga kami peroleh hasil survei dan penelitian oleh pihak Pushidrosal 30 hari kedepan bahwa fenomena tersebut memiliki unsur yang dapat membahayakan warga ataukah tidak,” pungkasnya. (it-03)

selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/01/daniel-eduard-kunjungi-pulau-baru-pasca.html
Daniel Eduard Kunjungi Pulau Baru Pasca Gempa


Daniel Eduard Indey dan Tim AL akan Cek Pulau Baru di Desa Teineman


AMBON, LELEMUKU.COM - Pasca Gempa M 7,5 yang mengguncang Kabupaten Kepualauan Tanimbar (KKT), muncul pulau baru. Kemunculan pulau baru di Desa Teineman, Kecamatan Wuar Labobar, ini meresahkan warga desa, sehingga mereka memilih mengungsi.

Untuk mengetahui penyebab munculnya pulau baru tersebut, Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar (KKT), Daniel Indey katakan hari ini, Kamis (12/01/2023), tim Angkatan Laut (AL) tiba di Saumlaki dan direncanakan Jumat (13/01/2023) mereka akan ke Desa Teineman, Kecamatan Wuar Labobar untuk mengecek yang disebut pulau baru itu.

“Nanti bisa dilihat dampaknya kepada masyarakat apa, karena informasi kemunculannya membuat masyarakat cukup panik. Kalau memang mereka berangkat besok, berarti saya ikut sama-sama dengan tim dari Angkatan Laut ke pulau tersebut, sehingga secara langsung kita bisa sampaikan informasi kepada masyarakat, sehingga masyarakat merasa tenang,”terang Indey di VIP Bandara Pattimura Ambon, sesaat sebelum dirinya bertolak ke Saumlaki dengan rombongan Kepala BNPB, Kamis (12/01/2023).

Pj Bupati akui, pulau baru itu batu bercampur lumpur. Namun rata-rata masyarakat sudah menjauh karena mereka lihat ini sebuah misteri jadi mereka masih enggan. Kecuali orang yang mau mendapat informasi langsung mereka turun, tapi pada umumnya masyarakat belum mendekat kesana karena masih trauma. (indonesiatimur.co)


selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/01/daniel-eduard-indey-dan-tim-al-akan-cek.html
Daniel Eduard Indey dan Tim AL akan Cek Pulau Baru di Desa Teineman


BNPB Salurkan Bantuan Bagi Korban Gempa di KKT dan MBD


JAKARTA, LELEMUKU.COM - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyalurkan bantuan tanggap darurat bagi korban gempa di Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT) dan Maluku Barat Daya (MBD), Provinsi Maluku.

"Kami dari BNPB pusat atas perintah Presiden Joko Widodo, begitu terjadi gempa di Maluku, khususnya di Tanimbar, kami langsung datang ke sini untuk melihat secara langsung dampak terjadinya gempa," kata kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto, setelah rapat koordinasi penanggulangan bencana di VIP Bandara Internasional Pattimura Ambon, Kamis, 12 Januari 2023.

Ia mengatakan pemerintah pusat hadir dalam rangka memberikan bantuan tanggap darurat bagi masyarakat terdampak gempa, yakni bantuan logistik berupa selimut 1.000 lembar, matras 1.000 lembar, dan tenda keluarga 50 unit.

"Kami memberikan bantuan tanggap darurat berupa logistik yang harus bisa bermanfaat kepada masyarakat terdampak," katanya.

Ia menyatakan status tanggap darurat telah ditetapkan Gubernur Provinsi Maluku melalui Surat Keputusan No 86 Tahun 2023 dan Bupati Kepulauan Tanimbar melalui Surat Keputusan Nomor 361/10 Tahun 2023 selama 14 hari, terhitung sejak tanggal 10 hingga 24 Januari 2023.

Pemerintah Provinsi Maluku, juga telah telah menyalurkan bantuan logistik untuk Kabupaten Kepulauan Tanimbar dan Maluku Barat Daya berupa beras, tikar, selimut, family kit, tenda gunung, dan perlengkapan kebutuhan anak.

"Kami berharap semua bantuan dapat diterima masyarakat yang terdampak gempa," kata Suharyanto.

Usai rapat, Kepala BNPB dan rombongan bertolak ke Saumlaki, Kabupaten Kepulauan Tanimbar menggunakan transportasi udara untuk mengunjungi lokasi terdampak gempa bumi.(Tempo)

selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/01/bnpb-salurkan-bantuan-bagi-korban-gempa.html
BNPB Salurkan Bantuan Bagi Korban Gempa di KKT dan MBD


Bodewin Wattimena Sampaikan Belasungkawa pada Korban Gempa di KKT


AMBON, LELEMUKU.COM - Pj. Wali kota Ambon, Bodewin M. Wattimenam mengungkapkan turut  berbelasungkawa kepada warga Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT), yang menjadi korban meninggal lantaran bencana gempa yang terjadi, Selasa (10/1/23) kemarin.

“Terhadap bencana yang terjadi kepada saudara kita di Kabupaten KKT dan Maluku Barat Daya (MBD) atas nama Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon, kami menyampaikan turut prihatin dan berbelasungkawa kepada keluarga satu korban yang mininggal dunia,”  ungkapnya, saat ditemui pada halaman parkiran depan, Balai Kota, Rabu (11/1/23).

Dikatakan, pihak Pemkot akan segera mengirimkan bantuan kepada para korban yang mengalami dampak langsung dari gempa tektonik berkekuatan 7,5 SR tersebut, mengingat banyak kerugian yang dialami mereka saat bencana tersebut terjadi.

“Pemkot pasti akan memberikan bantuan ke sana. Nanti saya bicarakan secara teknis dengan dinas-dinas terkait, kemudian akan segera diproses agar proses penyalurannya dipercepat,” terangnya.

Dirinya berharap, seluruh warga yang terdampak bencana gempa ini, dapat diberikan kekuatan oleh Tuhan yang Maha Esa, dan penghiburan bagi keluaraga yang anggotanya merupakan korban meninggal.

“Saya berharap bahwa seluruh yang mengalami musibah diberikan kekuatan oleh Tuhan yang Maha Kuasa dalama menjalani cobaan ini,” tandasnya.

Warga Kota juga dihimbau agar terus waspada, mengingat kejadian ini tentu tak hanya menimpa wilahyah KKT dan MBD saja, namun dapat berdampak pada daerah lainnya yang berada pada Provinsi Maluku.

“Kami menghimbau khusus kepada masyarakat Kota Ambon, utnuk tetap waspada, berhati-hati dengan dengan kejadian seperti ini. Sebab, kita tidak tau kapan musibah ini akan menimpa, dimana dan kepada siapa,” himbau Wattimena.

Untuk diketahui, korban meninggal bernama, Yoakim Laiyan (44), berprofesi sebagai seorang nelayan, yang berasal dari Desa Lauran, kecamatan Tanimbar Selatan. Korban dikabarkan meninggal pada saat melakukan penyelaman. (DiskominfoAmbon)

selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/01/bodewin-wattimena-sampaikan.html
Bodewin Wattimena Sampaikan Belasungkawa pada Korban Gempa di KKT


Daryono Ungkap 'Mud Volcano' di Tanimbar adalah Peristiwa Alam Pasca Gempa M7,5

Daryono Ungkap Mud Volcano di Tanimbar adalah Peristiwa Alam Biasa

JAKARTA, LELEMUKU.COM - Kepala Bidang Mitigasi dan Tsunami Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofikan (BMKG), Daryono menyebutkan sebuah keanehan alam terjadi dimana 'Pulau Baru' muncul di permukaan laut di Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku pasca gempa kuat M7,5 yang mengguncang pada Selasa pagi dini hari pukul 00.47.34 WIB tanggal 10 Januari 2023.
"Fenomena tersebut mengakibatkan seluruh masyarakat Desa Teineman, Distrik Wuar Labobar panik dan takut sehingga untuk sementara waktu mengungsi," kata dia dalam rilis media.

Menurut Daryono peristiwa alam semacam tersebut merupakan fenomena alam biasa yang dikenal dengan istilah kemunculan gunung lumpur yang populer disebut sebagai 'Mud Volcano'.

"Gunung lumpur ini terkadang muncul di permukaan beberapa saat pasca terjadinya gempa kuat," ujarnya.

Lanjut Daryono, Secara fisis tekanan di dalam lapisan kulit bumi terakumulasi ketika cairan dan gas bawah tanah tidak dapat keluar akibat terjebak dalam lapisan sedimen.

Material lunak itu terperangkap yang kemudian dapat menjadi overpressure jika ditekan oleh  gaya tektonik atau karena adanya masukan guncangan gempa kuat sebagai 'Input Motion’.

Gempa memberi tekanan pada lebih lapisan plastis di bawahnya, dimana saat tekanan di lapisan yang lebih dalam mengendur, tekanan menyebar ke luar.

Kemudian gunung lumpur 'Pulau baru' akhirnya terbentuk ketika cairan dan gas dalam bumi menemukan jalan keluar ke permukaan melalui rekahan batuan yang terbentuk akibat guncangan gempa kuat.

"Material lunak ini secara perlahan bergerak ke atas rekahan, membawa material lumpur membentuk gunungan lumpur. Namun demikian umumnya pulau baru ini akan hilang dengan sendirinya," ungkap Daryono.

Fenomena kemunculan pulau baru pasca gempa semacam ini pernah terjadi beberapa kali seperti Gempa Ormara, Makran, M8,1 pada 28 November 1945, Gempa Niikappu, Jepang M8,6 pada 4 Maret 1952, Gempa Gobi Altay, Mongolia M8,3 pada 4 Desember 1957, Gempa Kandewari, Pakistan M7,7 pada 26 Januari 2001, Gempa Andaman M9,2 pada 26 Desember 2004, dan Gempa Gwadar Pakistan  M7,7 pada 24 September 2013. (Laura Sobuber)

selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/01/daryono-ungkap-mud-volcano-di-tanimbar.html
Daryono Ungkap 'Mud Volcano' di Tanimbar adalah Peristiwa Alam Pasca Gempa M7,5


Usai Gempa di Maluku, Muncul Pulau Kecil di Tanimbar


AMBON, LELEMUKU.COM - Fenomena alam menyerupai sebuah pulau kecil muncul di permukaan laut di Desa Teinaman, Kecamatan Tanimbar Utara, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, setelah terjadi gempa Maluku berkekuatan magnitudo 7,5 pada Selasa dini hari 10 Januari 2022.

Kepala Desa Teinaman, Bonni Kelmaskossu mengatakan, tumpukan material berbentuk pulau itu muncul sesaat setelah gempa pertama terjadi pada pukul 02.47 WIT. "Betul, itu tiba-tiba muncul setelah gempa," kata Bonni saat dikonfirmasi melalui telepon seluler Selasa 10 Januari 2023.

Kemunculan pulau itu, kata Doni sempat membuat warga panik. Saat ini 716 orang warga desa mengungsi di dataran tinggi. Mereka membangun tenda darurat secara mandiri di areal hutan hingga ada instruksi ihwal berakhirnya gempa susulan dari pemerintah daerah setempat.

"Kami saat ini ada di gunung, di area hutan warga sementara ini diungsikan sampai ada informasi lagi dari pemerintah," ungkapnya.

Tidak ada korban jiwa akibat gempa bumi di Desa Teineman namun satu unit bangunan perusahaan penghasil mutiara milik PT Sinar Mutiara rusak. Dia meminta pemerintah daerah untuk meneliti musabab munculnya tumpukan material yang berasal dari dalam laut itu sehingga warga di desanya segera pulang ke rumah.

"Pemerintah juga jangan hanya melihat pulau itu sebagai fenomena tapi juga mengirim peneliti dan bantuan kepada wilayah yang terdampak gempa, trutama di pulau-pulau kecil," ungkapnya.

Desa Teineman berada di Pulau Namwaan gugusan pulau kecil di sebelah timur Pulau Yamdena, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, dengan jarak tempuh sekitar 6 jam perjalanan laut.

Dilansir dari laman Direktorat Pendayagunaan Pesisir Dan Pulau-Pulau Kecil. Fenomena di Desa Teinaman mirip pulau teras terangkat. Pulau teras terangkat adalah tipe pulau kecil yang pembentukannya akibat aktivitas tektonik, namun sedikit perbedaannya yaitu pada saat pengangkatannya disertai pembentukan teras yang sebagian besar terdiri dari koral. Pulau ini terbentuk oleh terumbu karang yang terangkat ke atas permukaan laut, karena adanya gerakan ke atas (uplift) dan gerakan ke bawah (subsidenve) dari dasar laut karena proses geologi.

Pada saat dasar laut berada dekat permukaan, terumbu karang mempunyai kesempatan untuk tumbuh dan berkembang di dasar laut yang naik. Setelah berada di atas permukaan laut, terumbu karang akan mati dan menyisakan terumbu dan terbentuk pulau karang yang timbul. Jika proses ini berlangsung terus maka akan terbentuk pulau karang timbul. Karang yang timbul ke permukaan laut berbentuk teras-teras seperti sawah di pegunungan. Proses ini dapat terjadi pada pulau-pulau vulkanik maupun non vulkanik. Contoh tipe pulau teras terangkat banyak dijumpai di Indonesia bagian timur, seperti di Kepulauan Ambon dan Biak. (Tempo)

selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/01/usai-gempa-di-maluku-muncul-pulau-kecil.html
Usai Gempa di Maluku, Muncul Pulau Kecil di Tanimbar


BMKG Sebut Pulau Baru Muncul Pasca Gempa M7,5 di Tanimbar Wajar

BMKG Sebut Pulau Baru Muncul Pascagempa M7,5 di Tanimbar Wajar

SAUMLAKI, LELEMUKU.COM – Kepala Bidang Mitigasi dan Tsunami Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofikan (BMKG), Daryono menyebutkan kemunculan pulau baru pasca gempa M7,5 di Desa Teineman, Kecamatan Wuar Labobar, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku adalah fenomena biasa dalam dinamika tektonik.

Ia mengatakan kemunculan daratan yang membentuk pulau baru tersebut dihasilkan dari gunung lumpur, semburan lumpur, pasir, dan air dari dasar laut yang diakibatkan gempa bumi  yang berpusat di Pulau Banda dengan kedalaman 130 kilometer pada Selasa, 10 Januari 2023, pukul 02.47.34 WIT.

Daryono meminta warga di Tanimbar agar jangan panik dan tidak mempercayai informasi bohong yang beredar, tetapi tetap waspada walau peringatan dini tsunami telah dinyatakan berakhir.

“Hal yang wajar dan biasa dalam dinamika tektonik,” ujar dia kepada Lelemuku.com pada Selasa, 10 Januari 2023.

Kepala Desa Teineman, Boni Kelmaskosu mengatakan munculnya pulau kecil di dekat pantai desa itu membuat warga khawatir. Ia pun telah meminta seluruh warga desa untuk mengungsi di tempat yang lebih aman.

“Muncul dari bawah laut, dan terbentuk dari lumpur akibat gempa,” sebut dia.

Sementara itu terkait fenomena kemunculan pulau baru setelah gempa di Maluku karena gempa bumi itu merupakan jenis gempa dengan model thrusting atau patahan naik dari subduksi laut Banda yang menyebabkan kenaikan atau uplift dan juga bisa penurunan atau subsidens di sisi yang lain. (Laura Sobuber)




selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/01/bmkg-sebut-pulau-baru-muncul-pascagempa.html
BMKG Sebut Pulau Baru Muncul Pasca Gempa M7,5 di Tanimbar Wajar


Daniel Indey Serahkan Dokumen Kependudukan Warga Korban Kebakaran di Saumlaki

Daniel Indey Serahkan Dokumen Kependudukan Warga Korban Kebakaran di Saumlaki

SAUMLAKI, LELEMUKU.COM - Pj. Bupati Kepulauan Tanimbar Daniel E. Indey, S.Sos., M.Si didampingi para Asisten dan pimpinan OPD terkait pada Selasa 10 Januari 2023 pukul 08.30 WIT menyerahkan dokumen kependudukan berupa Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP) kepada warga Bugis dan Buton yang mengalami musibah/korban terbakarnya rumah toko/ruko di area pasar lama Saumlaki pada bulan Desember 2022 lalu. 

Penyerahan dokumen kependudukan yang berlangsung di area pasar Saumlaki tersebut diterima langsung oleh Arifin, mewakili warga Buton dan untuk warga Bugis diwaikili oleh Rustan dan disaksikan oleh E. Gainau, ketua RT 001/RW 001 Kelurahan Saumlaki Kecamatan Tanimbar Selatan.

Informasi yang diperoleh dari Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Tanimbar Julius Sumanik, saat dikonfirmasi di lokasi pasar menyebutkan bahwa kelengkapan administrasi kependudukan (KK dan KTP) yang diserahkan itu merupakan hak setiap warga negara yang dilindungi undang-undang yang wajib diberikan kemudahan oleh pemerintah yang tujuannya untuk membantu warga yang kehilangan dokumen kependudukannya dalam contoh kasus seperti yang dialami oleh warga korban kebakaran di Ruko pasar lama tersebut. (ProkopimTanimbar)



selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/01/daniel-indey-serahkan-dokumen.html
Daniel Indey Serahkan Dokumen Kependudukan Warga Korban Kebakaran di Saumlaki


BNPM Sebut Gempa di Maluku Akibatkan 15 Unit Rumah di Tanimbar Rusak dan 1 Orang Luka


JAKARTA, LELEMUKU.COM - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan kerusakan sejumlah rumah warga di Kabupaten Kepulauan Tanimbar, diduga dampak gempa Maluku dengan magnitudo 7,5 pada Selasa dini hari 10 Januari 2023.

"Data sementara hingga pukul 08.13 WIB, sebanyak 15 unit rumah warga di Kepulauan Tanimbar mengalami kerusakan, dengan rincian satu rumah rusak berat, tiga rusak sedang dan sisanya masih dilakukan penilaian tingkat kerusakan," ujar Pelaksana tugas Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari dalam keterangannya, Selasa 10 Januari 2023.
Satu orang luka-luka

Selain rumah, fasilitas pendidikan SMP Kristen Saumlaki dan SMA Negeri 1 Saumlaki, Tanimbar Selatan, mengalami kerusakan. Sedangkan dampak korban, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat menyebutkan satu orang warga mengalami luka-luka.

Berdasarkan informasi BPBD Kabupaten Kepulauan Tanimbar, guncangan gempa dirasakan kuat oleh warga sekitar tiga hingga lima detik. Terjadi kepanikan saat gempa berlangsung, sehingga warga keluar rumah.

Usai gempa, BPBD Kabupaten Kepulauan Tanimbar melakukan koordinasi dengan aparat desa dan kecamatan. Selain itu, petugas mengimbau warganya untuk tetap waspada. "Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BNPB terus memantau dan melakukan koordinasi dengan BPBD yang terdampak gempa," kaya Abdul.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis gempa M 7,5 berada pada 136 km barat laut Kepulauan Tanimbar atau yang sebelumnya  bernama Maluku Tenggara Barat dengan kedalaman 130 km.

Berselang sekitar 20 menit, gempa susulan terjadi dengan magnitudo 5,5, tepatnya pukul 01.10 WIB atau 03.10 waktu setempat. Pusat gempa berada di 197 km barat laut Kepulauan Tanimbar dengan kedalaman 128 km.

Akibat gempa tersebut, BMKG sempat mengeluarkan peringatan dini tsunami untuk Provinsi Maluku dan Sulawesi Tenggara. Pusat gempa berada di laut dan tidak berpotensi tsunami.

Dilihat dari intensitas kekuatan gempa yang diukur dengan skala Modified Mercalli Intensity (MMI), wilayah Saumlaki V MMI, Dobo dan Tiakur IV MMI, Sorong, Kaimana, Alor, Waingapu, Waijelu, dan Lembata III – IV MMI, Merauke, Nabire, Tanah Merah, Wamena, Bakunase, Kolhua, Rote, Sabu, Ende, Amarasi Selatan, da Kota Kupang II – III MMI, Ambon dan Piru, II MMI.

BNPB mengimbau pemerintah daerah dan warga untuk tetap waspada terhadap potensi gempa susulan. Sebelum kembali ke dalam rumah, warga diminta untuk memastikan kondisi struktur bangunan setelah gempa. "Tetap waspada terhadap potensi gempa susulan. Dampak korban jiwa dapat dipicu bukan karena fenomena gempa tetapi reruntuhan bangunan yang tidak tahan gempa," ujar Abdul.

Selain itu, warga diminta untuk tidak mudah terpancing oleh berita palsu atau hoaks yang biasanya tersebar melalui media sosial. Pastikan informasi terkini setelah gempa dari BMKG, BNPB atau pun BPBD setempat.(Tempo)

selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/01/bnpm-sebut-gempa-di-maluku-akibatkan-15.html
BNPM Sebut Gempa di Maluku Akibatkan 15 Unit Rumah di Tanimbar Rusak dan 1 Orang Luka


PDAM Tanimbar Gelar Ibadah Syukur Awal Tahun


SAUMLAKI, LELEMUKU.COM- Guna mensyukuri segala berkat dan tuntunan Sang Pencipta yang diberikan sepanjang tahun 2022 hingga memasuki tahun baru 2023, Pimpinan dan segenap Karyawan-Karyawati Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT), menggelar Ibadah Syukur Awal Tahun yang berlangsung pada Kantor PDAM setempat, Senin (09/01/2023).

Terlihat pula, Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar, Daniel Edward Indey, S.Sos., M.Si., turut menghadiri Ibadah Syukuran Awal Tahun dimaksud yang dipimpin langsung oleh Pendeta Gilberth Lawalata.

Usai pelaksanaan ibadah, Penjabat Bupati Indey kemudian menyempatkan diri untuk menyampaikan arahan singkatnya. Dirinya menekankan tentang arti sebuah pelayanan yang menurutnya telah dilakukan perusahaan berpelat merah ini kepada masyarakat Tanimbar dengan baik dan maksimal.

Indey mengungkapkan, sebagai perusahaan daerah yang melayani suplay air bersih bagi masyarakat, diharapkan agar PDAM KKT mampu memberikan pelayanan prima karena air bersih merupakan sumber utama dalam kehidupan yang sangat dibutuhkan oleh seluruh masyarakat, khususnya di Bumi Duan Lolat.

“Air itu sumber kehidupan dan merupakan kebutuhan pokok, maka itu PDAM harus memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat melalui distribusi air secara baik dan lancar,” tandas Indey.

Mengingat saat ini, PDAM terus berbenah, dirinya tetap mengingatkan agar dalam pendistribusian air bersih kepada masyarakat tidak mengalami gangguan. Ia juga berpesan bahwa dalam melakukan pelayanannya, apabila ada kendala di lapangan, maka kendala tersebut segara ditanggulangi dengan sesegera mungkin.

“Jika berikan pelayanan terbaik, maka dahaga masyarakat teratasi, ada kepuasan,” pesan Penjabat Bupati mengakhiri arahan singkatnya.

Dalam giat Ibadah Syukur Awal Tahun itu, juga dilakukan penyerahan bantuan sosial yang ditujukan kepada Angkatan Muda Gereja Protestan Maluku (AMGPM) Daerah Tanimbar Selatan dan Gereja Santo Joseph Ilngey. (indonesiatimur.co)

selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/01/pdam-tanimbar-gelar-ibadah-syukur-awal.html
PDAM Tanimbar Gelar Ibadah Syukur Awal Tahun


  • Pengenalan dasar tentang segala hal yang terkait dengan Kepulauan Tanimbar
    Pengenalan dasar tentang segala hal yang terkait dengan Kepulauan Tanimbar ...
  • Terkait pemerintahan dan pengelolaan administrasi kedaerahan di Kepulauan Tanimbar
    Terkait pemerintahan dan pengelolaan administrasi kedaerahan di Kepulauan Tanimbar ...
  • Tais Tanimbar Jadi Backdrop Forum Insvestasi Indonesia – Tiongkok di Beijing
     Segala hal yang berkaitan dengan tradisi dan kebudayaan di Kabupaten Kepulauan Tanimbar ...
  • Laura Basuki dan Gunawan Maryanto Raih Predikat Pemeran Utama Terbaik di FFI 2020
    Terkait Tata Cara dan Kehidupan Sosial masyarakat lokal di Tanimbar ...
  • Laura Basuki dan Gunawan Maryanto Raih Predikat Pemeran Utama Terbaik di FFI 2020
    Seputar perkembangan dan pengelolaan Pariwisata dan Objek Turisme di Tanimbar ...
  • Universitas Darusallam Ambon Wisudakan 420 Sarjana dan Ahli Madya
      Seputar upaya pengembangan dan perkembangan Pendidikan di Kepulauan Tanimbar ...
  • Laura Basuki dan Gunawan Maryanto Raih Predikat Pemeran Utama Terbaik di FFI 2020
    Terkait program pembinaan lingkungan dan pengelolaan penjagaan Kesehatan di Kepulauan Tanimbar...
  • Aparat Gabungan di Yalimo Amankan 4 Oknum TNI Pengawal 2.672 Botol Miras
    Upaya pengembangan jiwa dengan bidang-bidang Olahraga di Tanimbar ...
  • Inilah Alasan Fadil Imran Tembak Mati 6 Laskar Khusus Rizieq Shihab di Tol Cikampek
    Terkait pengembangan Ekonomi dan pengelolaan Bisnis di Kepulauan Tanimbar ...
  • 831 Kasus Aktif COVID-19 di Maluku Per 7 Desember 2020
      Terkait upaya-upaya pengembangan dan pemberdayaan Sumber Daya Manusia di Tanimbar ...
  • Selamat datang di Website Tanimbar.id. Pusat ensiklopedia lengkap tentang Kepulauan Tanimbar.

    Website ini dikelola oleh lelemuku.com