Daniel Eduard Indey dan Tim AL akan Cek Pulau Baru di Desa Teineman


AMBON, LELEMUKU.COM - Pasca Gempa M 7,5 yang mengguncang Kabupaten Kepualauan Tanimbar (KKT), muncul pulau baru. Kemunculan pulau baru di Desa Teineman, Kecamatan Wuar Labobar, ini meresahkan warga desa, sehingga mereka memilih mengungsi.

Untuk mengetahui penyebab munculnya pulau baru tersebut, Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar (KKT), Daniel Indey katakan hari ini, Kamis (12/01/2023), tim Angkatan Laut (AL) tiba di Saumlaki dan direncanakan Jumat (13/01/2023) mereka akan ke Desa Teineman, Kecamatan Wuar Labobar untuk mengecek yang disebut pulau baru itu.

“Nanti bisa dilihat dampaknya kepada masyarakat apa, karena informasi kemunculannya membuat masyarakat cukup panik. Kalau memang mereka berangkat besok, berarti saya ikut sama-sama dengan tim dari Angkatan Laut ke pulau tersebut, sehingga secara langsung kita bisa sampaikan informasi kepada masyarakat, sehingga masyarakat merasa tenang,”terang Indey di VIP Bandara Pattimura Ambon, sesaat sebelum dirinya bertolak ke Saumlaki dengan rombongan Kepala BNPB, Kamis (12/01/2023).

Pj Bupati akui, pulau baru itu batu bercampur lumpur. Namun rata-rata masyarakat sudah menjauh karena mereka lihat ini sebuah misteri jadi mereka masih enggan. Kecuali orang yang mau mendapat informasi langsung mereka turun, tapi pada umumnya masyarakat belum mendekat kesana karena masih trauma. (indonesiatimur.co)


selengkapnya di : http://www.lelemuku.com/2023/01/daniel-eduard-indey-dan-tim-al-akan-cek.html
  • Pengenalan dasar tentang segala hal yang terkait dengan Kepulauan Tanimbar
    Pengenalan dasar tentang segala hal yang terkait dengan Kepulauan Tanimbar ...
  • Terkait pemerintahan dan pengelolaan administrasi kedaerahan di Kepulauan Tanimbar
    Terkait pemerintahan dan pengelolaan administrasi kedaerahan di Kepulauan Tanimbar ...
  • Tais Tanimbar Jadi Backdrop Forum Insvestasi Indonesia – Tiongkok di Beijing
     Segala hal yang berkaitan dengan tradisi dan kebudayaan di Kabupaten Kepulauan Tanimbar ...
  • Laura Basuki dan Gunawan Maryanto Raih Predikat Pemeran Utama Terbaik di FFI 2020
    Terkait Tata Cara dan Kehidupan Sosial masyarakat lokal di Tanimbar ...
  • Laura Basuki dan Gunawan Maryanto Raih Predikat Pemeran Utama Terbaik di FFI 2020
    Seputar perkembangan dan pengelolaan Pariwisata dan Objek Turisme di Tanimbar ...
  • Universitas Darusallam Ambon Wisudakan 420 Sarjana dan Ahli Madya
      Seputar upaya pengembangan dan perkembangan Pendidikan di Kepulauan Tanimbar ...
  • Laura Basuki dan Gunawan Maryanto Raih Predikat Pemeran Utama Terbaik di FFI 2020
    Terkait program pembinaan lingkungan dan pengelolaan penjagaan Kesehatan di Kepulauan Tanimbar...
  • Aparat Gabungan di Yalimo Amankan 4 Oknum TNI Pengawal 2.672 Botol Miras
    Upaya pengembangan jiwa dengan bidang-bidang Olahraga di Tanimbar ...
  • Inilah Alasan Fadil Imran Tembak Mati 6 Laskar Khusus Rizieq Shihab di Tol Cikampek
    Terkait pengembangan Ekonomi dan pengelolaan Bisnis di Kepulauan Tanimbar ...
  • 831 Kasus Aktif COVID-19 di Maluku Per 7 Desember 2020
      Terkait upaya-upaya pengembangan dan pemberdayaan Sumber Daya Manusia di Tanimbar ...
  • Selamat datang di Website Tanimbar.id. Pusat ensiklopedia lengkap tentang Kepulauan Tanimbar.

    Website ini dikelola oleh lelemuku.com